Tawangmangu: Praktikum sambil jalan2 atau jalan2 sambil praktikum?

Jalan2 gratis, sambil tambah ilmu, bareng temen2, dpt gaji pula. Apalagi namanya klo bukan jd co ass praktikum lapangan. Praktikum lapangan kali ini memang agak berbeda yaitu dibuat 2 hari dgn rute Solo -Tawangmangu. Berikut ini tempat2 yang kita kunjungi :

# BPDAS Solo
First destination yang kita kunjungi. Sebuah kantor/badan pengelolaan daerah aliran sungai. Dengan wilayah das nya semua sungai yang bermuara di sungai bengawan solo, seperti yang dikatakan dalam lagu yaitu "mata airmu dari solo ke gunung-gunung seribu, air mengalir sampai jauh akhirnya ke laut".
Di sini kita bisa belajar dan mengetahui banyak seputar pengelolaan air di seputaran sungai bengawan solo yaitu di jawa tengah bagian timur dan jawa timur bagian barat utara.
# Monumen Tanah kritis
Terletak di kabupaten karanganyar, jawa tengah. Dari nama monumennya sebenarnya udah ketahuan isinya, dan isinya memang sepetak ruangan yang dalemnya tanah kritis. Tanah kritis merupakan tanah yang memang kritis seperti hampir mati, maksudnya hampir tidak ada kehidupan di tanah kritis tersebut. Dahulu banget di daerah sekitar monumen tersebut memang tanahnya kritis dan seperti tidak ada kehidupan, namun karena keberhasilan konservasi tanah dan air maka sekarang sudah menjadi saerah subur dan produktif. Oleh karena itu, dibangunlah monumen tanah kritis untuk mengenang bahwa dulu pernah terjadi keadaan alam seperti itu.


# SPAS (Stasiun Pengamatan Arus Sungai)
Merupakan sebuah bangunan mengerucut ke dasar aliran sungai. Tujuan bangunan ini untuk mengukur ketinggian muka air sungai, karena luas penampang sungai telah diketahui maka dari tinggi muka air tersebut selanjutnya dapat dikonversi menjadi besarnya debit. Bangunan SPAS ini tersebar di berbagai sub das, dan bangunan yang kita kunjungi adalah SPAS si sub das tapan, Tawang mangu.


# Penginapan
Tempat yang wajib dikunjungi dalam perjalanan yang cukup melelahkan adalah penginapan, gak perlu yang mewah-mewah yang penting nyaman. Di kawasan wisata ini terdapat banyak penginapan dari yang murah meriah sampai yang elite. Untungnya penginapan tempat kita singgah cukup nyaman, lumayan lah untuk melepas lelah dan berbagi ceria dan cerita bersama teman-teman, dosen dan karyawan.

# Area Pertanian Tawang Mangu
Di lokasi ini kita bener2 kerja keras peras keringat, karena kita harus mengamati berbagai macam aspek dari pertanian di daerah tersebut. Pengamatan antara lain mengenai tanah, tanaman yang ditanam, kemiringan lahannya, dan bagaimana usaha konservasinya, apakah apakah dibuat teras atau tidak. Keseluruhan pengamatan ini selanjutnya akan digunakan sebagai bahan evaluasi apakah dengan penanaman seperti itu terdapat bahaya erosi atau tidak.
Meskipun lelah tapi tidak begitu terasa karena kita disuguhi dengan udara yang sejuk dan pemandangan yang indah.


# Grojogan Sewu
Akhirnya tiba di tempat bersenang-senang setelah sedari kemarin belajar sambil wisata, dan di objek wisata grojogan sewu ini disini kita murni untuk jalan2.
Grojogan sewu merupakan objek wisata yang berupa air terjun. Sebelum menuju air terjun tersebut terlebih dahulu kita harus menyusuri ratusan anak tangga, huh! bikin ngos-ngosan juga. Ini pertama kalinya bagiku mengunjungi air terjun yang cukup besar, ya meskipun capek tapi tetap semangat jalan terus sampai gempor. Dan ga sia2, ini air terjun yang jauh lebih bagus daripada air terjun yang sebelumnya pernah ku kunjungi.


# Pasar wisata Tawangmangu
Last destination untuk perjalanan ini adalah pasar, merupakan tempat yang tak boleh ketinggalan dikunjungi. Di sini kita bisa berbelanja yang menjadi ciri khas dari tawangmangu, yaitu buah dan sayur. Hmm, alamat deh kendaraan penuh dengan belanjaan kita. Gimana ga ngiler buat belanja, secara banyak macem buah dan sayur yang seger-seger dan murah meriah.


Dengan berakhirnya kegiatan belanja oleh-oleh di pasar maka berakhir pula perjalanan praktikum yang sambil jalan-jalan ini. Hmm, praktikum yang cukup aysik dan lumayan lah buat nambah koleksi daftar wisata yang pernah dikunjungi.

Comments

Popular posts from this blog

10 Alasan Pilih Kampung Prai Ijing sebagai Tujuan Wisata Budaya Sumba

Pembuatan Pupuk Organik

[Korea Trip: Part 2] Lotte Mart dan Myeongdong, all about belanja