Pantai nGobaran: Tanah Lot versi Gunung kidul
Tanah lot merupakan tempat yang sudah tidak asing lagi di telinga kita. Memang tanah lot ini sudah sangat terkenal di penjuru dunia, bagi yang belum pernah mengunjungi tanah lot ini, tentu saja sudah mendengar keindahannya melalui berbagai media massa. Tanah lot ini merupakan salah satu tujuan wisata yang terletak di pulau Bali. Tanah lot menyajikan keindahan panorama pantai, dimana terdapat pura di bibir pantainya. Pura merupakan tempat ibadah bagi masyarakat bali yang mayoritas memeluk kepercayaan Hindu. Sehingga pura ini menjadi tempat suci bagi masyarakat hindu. Dari kawasan pura ini kita dapat melihat lautan lepas yang menghadap kearah selatan, sehingga pada bulan-bulan tertentu keindahan tanah lot akan lebih terlihat ketika sunset maupun sunrise. Ketika memandangi panorama Tanah lot, kami pun menjadi teringat pada satu pantai yang berada di gunung kidul, yogyakarta, yang belum lama ini kami kunjungi. Pantai yang ada dipikiran kami yaitu pantai ngobaran. Pantai ngobaran merup...